Home » , , , » Kuliner Jepang Antipedas

Kuliner Jepang Antipedas

detail berita
Kuliner Jepang. (Foto: gettyimages.com)
CITA rasa pedas tidak bisa diterima oleh kuliner seluruh negara, termasuk Jepang. Kebanyakan kuliner Negeri Sakura ini tidak memiliki rasa pedas.

"Kalau di Indonesia, ada unsur pedas pada makanannya karena terdapat cabai. Sementara, di Jepang tidak ada unsur pedasnya, bisa dibilang Jepang itu antipedas," kata Syamsul Bachri, Assistant Manager Miyama Japanese Restaurant, di Hotel Borobudur, Jakarta, baru-baru ini.

Dia menambahkan, Jepang memang memiliki wasabi, tetapi bukan bersifat menghasilkan rasa pedas, hanya sebagai penetralisir rasa. "Wasabi tidak pedas karena kalau pedas ada di ujung lidah, tapi wasabi hanya di hidung. Wasabi hanya digunakan untuk makanan mentah gunanya untuk meningkatkan kelembapan," lanjutnya.

Wasabi pada kuliner Jepang juga berfungsi melindungi bakteri pada olahan bahan makanan mentah. "Kalau Anda makan sushi, itu kan mentah dan tidak ada proses cooking, yang pasti ada bakteri di dalam ikannya. Jepang mempertimbangkan itu, makanya dipakailah wasabi. Bakteri tidak mati dengan wasabi, tapi prosesnya ditutup, tidak aktif, agar bakteri tidak membelah diri," bebernya.

Syamsul mengatakan bila faktor alam, cuaca, serta kondisi tanah ikut mempengaruhi pertumbuhan cabai di Jepang. "Iklim di Indonesia sangat memungkinkan cabai bisa tumbuh sementara kalau di Jepang kan tidak, suhu dinginnya bisa mematikan hingga akar cabai sekaligus," tututpnya. (ftr)

0 comments:

Posting Komentar