Bakteri Sayuran & Buah akan Mati dalam Freezer?

MENYIMPAN sayuran dan buah memang susah-susah gampang. Pasalnya, salah perlakuan menyebabkan bahan makanan ini tidak lagi segar.

Simak beberapa mitos dan faktanya seputar buah dan sayuran, seperti diulas Womansday:

Proses pembekuan mampu membunuh bakteri
Bakteri tetap bisa bertahan di dalam freezer. Untuk mencegah munculnya bakteri, masukkan sayuran dan buah dengan benar (di dalam wadah atau kantong) saat disimpan dalam kulkas, cuci tangan sebelum Anda mempersiapkan makanan, dan cuci sayuran serta buah sebelum dimakan atau dipotong.

Ide cerdas lainnya, bersihkan rak dan kantong belanja daur ulang secara teratur untuk mencegah berkembangnya bakteri. Jika ingin membekukan buah-buahan dan sayuran, cuci, keringkan, dan potong sebelum menyimpannya.

Asparagus tipis adalah yang terbaik
Anda mungkin pernah mendengar saran bahwa asparagus tipis lebih baik karena lebih cepat matang ketika dimasak. Ternyata tidak demikian karena faktor penting untuk mengukur asparagus lebih baik adalah lewat warna hijaunya.

Carilah asparagus yang merata warna hijaunya karena akan memiliki rasa terbaik. Simpan asparagus segar dalam wadah atau kantong plastik maksimal tiga hari sejak pembelian.

Semua buah dan sayuran harus disimpan di lemari es
Tidak semua sayuran harus disimpan di lemari es. Beberapa sayuran, seperti kentang dan bawang, lebih baik disimpan dalam suhu ruangan. Bawang dapat bertahan hingga tiga pekan di suhu 15,5 sampai 21 derajat Celcius dengan aliran udara yang stabil (dikeluarkan dari plastik usai dibeli).

Sementara, kentang lebih baik disimpan di tempat sejuk dan kering antara 7 sampai 13 derajat Celcius. Jika disimpan di lemari es, kentang akan berubah warna dan rasanya menjadi terlalu manis.

Stroberi harus dicuci kemudian disimpan
Adalah tindakan efisien ketika Anda memotong buah-buahan lalu menyimpannya di kulkas untuk kebutuhan sewaktu-waktu. Begitupun stroberi yang harus dicuci bersih sebelum dimakan.

Ternyata, setelah dicuci, stroberi sebaiknya tidak disimpan dalam lemari es. Biarkan stroberi berada di suhu ruangan selama satu hari.

Alasannya, stroberi memiliki pori-pori pada kulitnya. Nah, kondisi lembap akan membuat kulit ini mudah busuk. Stroberi lebih baik disimpan dalam kondisi kering. Stroberi yang telah dicuci biasanya akan tetap segar selama 3-7 hari setelah pembelian.

Selada tidak memiliki nilai gizi
Selada memang tidak bernilai gizi sebanding dengan bayam atau arugula. Namun, sayuran ini mengandung vitamin A, C, K dan B6. Selada adalah sayuran hijau dengan kepadatan nutrisi per kalorinya.

Selada tinggi kandungan air dan rendah kalori sehingga Anda tidak perlu mengkhawatirkan penambahan berat badan saat mengonsumsinya. Selada juga merupakan cara yang bagus untuk memperkenalkan anak-anak pada sayuran karena rasanya 'ringan'. (ftr)

0 comments:

Posting Komentar