Home » , , , » Steak Outback Special Tebal & Memuaskan

Steak Outback Special Tebal & Memuaskan

BANYAK restoran menghadirkan menu steak. Namun di Outback Steakhouse, steak yang akan Anda santap memilliki daging yang lebih tebal dan pasti memuaskan.

Menu steak dengan daging tebal dari Outback Steakhouse ini diberi tajuk outback special. Kekhasan menu ini, adalah dagingnya yang tebal, berasal dari penggunaan bagian has luar (sirloin).

"Outback spesial memang kita sajikan dengan ukuran besar, beratnya 250 gram. Jadi saat dimakan, konsumen bisa terpuaskan," kata Seliyanthi Rahmat, Marketing Manager Outback Steakhouse, di Ratu Plaza, Jakarta, baru-baru ini.

Porsi steak seharga Rp192.900 ribu ini siap memenuhi selera makan Anda, terlebih tingkat kematangannya bisa disesuaikan dengan selera.

Untuk proses pembuatannya, Seliyanthi menjelaskan daging has luar diberi bumbu olahan kemudian dipanggang.

"Bumbunya diolah terlebih dahulu dengan secret recipe yang kami miliki, di dalamnya ada perpaduan 17 bumbu dan rempah. Kemudian diberi steak butter agar lebih terasa bumbunya saat disantap," tambahnya.

Kualitas daging sapi pun turut diperhatikan, di mana Outback Steakhouse menggunakan daging sapi impor dari Amerika Serikat. "Sejak bulan April kemarin, kami beralih menggunakan daging sapi asal Amerika karena dagingnya lebih juicy dan lebih empuk. Daging dari Amerika juga telah memiliki sertifikat USDE Certified Angus Beef," tutupnya. (ftr)

0 comments:

Posting Komentar